Home BISNIS Pencairan Dana Bansos PKH Tahap 4 di Mulai Awal Oktober Hingga Desember

Pencairan Dana Bansos PKH Tahap 4 di Mulai Awal Oktober Hingga Desember

0

Untuk pencairan bansos PKH tahap 4, rencananya dimulai pada awal Oktober ini hingga Desember mendatang, sebagaimana disampaikan oleh Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Isa Rachmatarwata.

“Bansos reguler sembako dan PKH ini untuk yang Oktober sampai dengan Desember akan mulai dilaksanakan di Oktober, kira-kira mulai Senin (pekan ini),” kata Isa dalam media briefing di Kantor Kemenkeu

Isa menjelaskan nilai penyaluran bansos PKH tahap 4 mencapai sebesar Rp 7,2 triliun. Bantuan bakal disalurkan ke masyarakat yang terdaftar sebagai keluarga penerima manfaat (KPM), berdasar komponen pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan. Penyaluran bansos PKH tahap 4 ke keluarga penerima manfaat, dilakukan melalui bank Himbara (Himpunan Bank Milik Negara), seperti BNI, BRI, Bank Mandiri, dan BTN, tanpa potongan biaya.

Terdapat dua cara cek penerima bansos PKH tahap 4, yakni lewat aplikasi Cek Bansos atau situs web “cekbansos.kemensos.go.id” dari Kementerian Sosial. Penjelasan lebih lengkap soal caranya, silakan baca di bawah ini:

  • Kunjungi link cek penerima bansos PKH tahap 4 ini https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Pada kolom “Pencarian Data Penerima Manfaat Bansos” masukkan informasi wilayah (provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan).
  • Selanjutnya, masukkan nama lengkap penerima manfaat sesuai KTP.
  • Masukkan kode Captcha yang terdiri dari 8 digit huruf.
  • Pastikan semua informasi telah terisi dengan benar, lalu klik “Cari Data”.
  • Website bakal menunjukkan data penerima manfaat bansos dan statusnya.
  • Data yang ditampilkan terdiri dari alamat penerima, periode bansos, dan identitas penerima.

Demikianlah penjelasan seputar cara cek penerima bansos PKH tahap 4 via aplikasi Cek Bansos dan situs web “cekbansos.kemensos.go.id”, semoga bermanfaat.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version