Partai Demokrasi dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sudah menyatakan mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Jika Demokrat dan PKS sudah deklarasi secara resmi, Ali menilai baru lah langkah selanjutnya akan dilakukan yakni pertemuan 3 ketum partai. Hal itu untuk membahas teknis koalisi.
“Kalau Demokrat sudah deklarasikan secara resmi, PKS juga demikian berarti kan sudah resmi. Kalau sudah resmi barulah ketum 3 partai bicarakan hal-hal teknis, mudah-mudahan ini kabar baik,” ujarnya.
“Saya belum tahu persis perkembangan, tapi saya dapat informasi beberapa hari lalu Demokrat menyatakan dukungan lewat rilis, hari ini juga ada dari PKS, ya itu kabar baik,” kata Waketum NasDem Ahmad Ali kepada wartawan, Senin (30/1/2023).
Anies diketahui telah mendapat dukungan dari tiga partai. Setelah NasDem deklarasi pada Oktober 2022, baru-baru ini Demokrat dan PKS menyampaikan sikapnya secara langsung oleh ketua umumnya.